Koenci – Kabar mengejutkan datang dari Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar), Airlangga Hartarto pamit dari jabatannya. Kemunduran Airlangga saat partai bergambar pohon beringin diterpa isu Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub), penggantian Ketum. Airlangga menyebut keputusan itu diambil demi memastikan stabilitas transisi pemerintahan baru.

Surat pengunduran dirinya sudah ditandatangani, Sabtu (10/8/24) malam. Kabar kemundurannya ini disampaikan oleh Waketum Golkar, Dito Ariotedjo. Menurut Dito, mungkin karena beliau akan fokus di pemerintahan dan tantangan ke depan terkait ekonomi nasional dan global semakin banyak dan komplek.

“Selamat pagi para kader Golkar yang saya cintai. Saya Airlangga Hartarto, setelah mempertimbangkan dan untuk menjaga keutuhan Partai Golkar dalam rangka memastikan stabilitas transisi pemerintahan yang akan terjadi dalam waktu dekat, maka dengan mengucapkan bismillahirahmanirrahim serta atas petunjuk Tuhan Yang Maha Besar, maka dengan ini saya menyatakan pengunduran diri sebagai Ketua Umum DPP Golkar,” kata Airlangga dalam video pernyataannya.

Dengan mundurnya Airlangga Hartarto, Waketum Golkar, Erwin Aksa menuturkan, partai Golkar akan menggelar rapat pleno penentuan Plt Ketua Umum, yang akan menggantikan Airlangga Hartarto lusa. Tentunya rapat ini akan dihadiri jajaran pengurus partai.

Shares:

Tinggalkan Balasan